Pemko Padang Bangun Jalan Inspeksi Batang Jirak, Telan biaya Rp2,4 miliar

Wali Kota Padang meninjau pelaksanaan pembangunan rehabilitasi inspeksi Batang Jirak

PADANG, SENANDUNGKABAR.com  - Pemerintah Kota Padang melaksanakan pembangunan rehabilitasi jalan inspeksi Batang Jirak, yang berada di RW 05 RT 03, Kelurahan Pampangan Nan XX, Kecamatan Lubuk Begalung, Rabu (19/10/2022). Pembangunan jalan ini menelan biaya sebesar Rp2,4 miliar, yang bersumber dari APBD Kota Padang tahun 2022.

 

Wali Kota Padang Hendri Septa mengatakan, rehabilitasi jalan inspeksi Batang Jirak ini merupakan bentuk kerja nyata dari pemerintah kota dalam melakukan pembangunan dan memperbaiki infrastruktur jalan Kota Padang.

 

"Betonisasi jalan lingkungan, pengaspalan dan pelebaran jalan merupakan bagian dari program unggulan kami Pemerintah Kota Padang. Alhamdulillah pada hari ini dilakukan rehabilitasi jalan inspeksi Batang Jirak. Kami berharap dengan adanya pembangunan jalan ini dapat melancarkan akses masyarakat," katanya .

 

Sementera itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Padang Tri Hadiyanto menjelaskan, rehabilitasi jalan inspeksi Batang Jirak ini dibangun sepanjang 450 meter. Jalan yang dibangun ini nantinya akan diperlebar menjadi 4 meter, yang semula 2,5 meter.

 

"Bagian sisi jalan nanti juga akan kita bangun pondasi dan kita lakukan penimbunan ulang sebelum dilakukan pengaspalan," katanya.

 

Tri Hadiyanto menambahkan, selain jalan inspeksi Batang Jirak ini juga sedang dibangun jalan Koto Baru - Banuaran sepanjang 1575 meter.

 

"Kedua pembangunan jalan ini menelan biaya sebesar Rp2,4 miliar, yang bersumber dari APBD Kota Padang tahun 2022. Kita berharap pekerjaan jalan ini rampung pada akhir tahun ini," ucapnya.

 

Sementara itu, Ketua RW 05 Syahrir mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Padang yang telah menempati janjinya untuk membangun jalan Batang Jirak ini, karena jalan ini sudah 15 tahun tidak tersentuh pembangunan.

 

"Pada tahun lalu, Bapak Wali Kota Padang berkantor sehari di Kecamatan Lubuk Begalung dan mengunjungi Kelurahan Pampangan ini. Waktu itu kami minta perbaikan jalan dan alhamdulillah sekarang sudah mulai dibangun. Terima kasih Pak Wali Kota, kami sangat terharu atas apa yang telah bapak lakukan ini," ucapnya.

 

Senada dengan itu, tokoh masyarakat Pampangan Syafrudin Prawira Negara juga mengucapkan terima kasih kepada Wali Kota Padang yang telah memberi perhatian cukup tinggi untuk pembangunan di Kelurahan Pampangan ini.

 

"Kami tentunya berharap pembangunan yang dilakukan oleh Bapak Wali Kota Padang tidak sampai disini saja, namun berlanjut untuk masa-masa yang akan datang," katanya. (Humas Padang)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama