Kesbangpol Kota Padang Gelar Sosialisi Forum Kerukunan Umat Beragama

 

Badan Kesbangpol Kota Padang menggelar sosialisasi FKUB

PADANG, SENANDUNGKABAR.com - Pemerintah Kota Padang melalui Kesbangpol menggelar sosialisasi forum kerukunan umat beragama. Dengan tema semangat toleransi untuk menjaga perdamaian dan kerukunan umat beragama tahun 2024, Rabu (3/7/2024).


Asisten 1 Pemerintah Kota Padang Edi Hasymi mengatakan, FKUB sangat penting keberadaannya di Kota Padang. Sebab, FKUB  dibentuk pemerintah untuk menjaga toleransi antar umat beragama.


Baca Juga : Jelang Pilkada 2024, Kesbangpol Kota Padang Gelar Sosialisasi Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat


"Padang sebagai Ibukota Provinsi mempunyai berbagai etnis dan agama," ujarnya.


Ditambahkan Edi Hasymi, Pemerintah Kota Padang memiliki kewajiban untuk menjaga kerukunan umat beragama dan dijamin keberadaanya. Kata dia, tidak boleh ada pemicu untuk terjadinya gangguan stabilitas keamanan.


" Saat ini Kota Padang sangat aman. Kemudian kerukunan dan toleransi antar umat beragama juga terjaga," ujarnya.


Baca Juga : Sukseskan Pemilu 2024, Kesbangpol Kota Padang Gelar Forum Komunikasi Sosial Politik bagi RT,RW dan LPM


Sementara itu Ketua FKUB Kota Padang Prof Salmadanis menjelaskan, FKUB merupakan sebuah tempat untuk berkonsultasi, konsolidasi dan mengintegrasikan pemahaman yang tidak sama.


" Karena di dalam kehidupan itu masing-masing kita punya posisi dan berbagai agama," ujarnya 


Ditambahkan Prof Salmadanis, masing masing etnis dipengaruhi budaya masing-masing sehingga memiliki berbagai    agama, mulai dari Islam, Kristen, Budha, Hindu dan Konghuchu. Kata dia, ketidaksamaan tersebut dapat direkat dengan solusi dan eksekusi.


"Pemerintah Kota Padang merupakan aktor utama untuk menciptakan kedamaian antar umat beragama," ujarnya.


Kepala Badan Kesbangpol Kota Padang Tarmizi Ismail menyebut, kegiatan FKUB dibagi menjadi dua sesi, mulai tanggal (3/7/2024) hingga tanggal (4/7/2024).


Baca Juga : Kesbangpol Kota Padang Gelar Sosialisasi Bahaya Narkoba


"Kita harap semua tokoh agama hadir, dan juga generasi muda sehingga toleransi beragama dapat terus kita jaga," katanya. (*)


Berita Terkait

Asah Kemampuan Atlit, Hapkido Provinsi Sumbar Ujian Sabuk Hitam, Targetkan Hasil Terbaik saat PON


Mulai 1 Juli Tidak Semua Kendaraan Barang Diizinkan Lewati Jalur Malalak, Gubernur Sumbar Terbitkan Surat Pengumuman


Alhamdulilah, Jalan Padang Luar Simpang Malalak Mulai Diperbaiki Dinas BMCKTR Sumbar



Post a Comment

Lebih baru Lebih lama